6 Tips yang perlu kamu ketahui dalam membeli laptop baru




Laptop merupakan teknologi yang sering digunakan dalam bidang pekerjaan, Pembelajaran, Kuliah, Hiburan. Laptop dikenal dengan kemudahannya yang portable dalam hal mobilitas, mudah dibawa kemana saja, dimana pun dan kapan pun.

Harga dan modelnyapun sangat beragam, jika Anda berniat ingin membeli atau memilih laptop baru, berikut ini kami berikan 
tips membeli laptop baru bagi pemula


1. Ukuran Laptop




Pertimbangkan ukuran laptop yang Anda mau beli, Sebaiknya pilihlah laptop yang paling sesuai dengan kebutuhan Anda, jika Anda butuh portabilitas dan mobilitas yang tinggi maka pilihlah ukuran laptop yang tidak terlalu besar, dengan begitu kamu bisa mobile, berpindah dengan mudah karena dimensinya yang kecil. 

Laptop yang mobile biasanya memiliki layar berukuran 12,5 inci hingga 13,3 inci, laptop seperti ini biasanya memiliki berat 1 kg hingga 1,5 kg. Sekali lagi pilihlah ukuran sesuai dengan kebutuhan Anda apakah ingin yang berukuran besar ataupun ukuran yang kecil


2. Prosessor sesuaikan dengan kebutuhan

 







 

Proosessor adalah otaknya dari komputer kecepatan proses tergantung padanya. Ada beragam jenis prosessor yang dijual di pasaran, yang perlu kamu ketahui adalah prosessor apa yang dibutuhkan laptopmu, sebagai contoh seperti Intel dan AMD memiliki peforma yang baik.

 

3.  Kapasitas RAM yang cukup







Selain prosessor, RAM juga merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi kinerja laptop. Kapasitas RAM antara laptop biasa dan laptop Gaming tentu saja berbeda. jika menggunakan laptop untuk Gaming, sebagai contoh kalau menggunakan Windows 10 maka Anda perlu menggunakan RAM sebesar 8 GB minimum untuk laptop gaming. Semakin besar RAM yang dipasang maka laptop bisa memainkan game-game berat sekalipun.

Kapasitas RAM biasanya ada sebesar 2GB, 4GB, 6GB, 8GB, 12GB, 16GB, 32GB.

jadi sesuaikan dengan kebutuhan Anda saran untuk keperluan kantor biasanya 4 - 8GB jika kamu menemukan dengan laptop yang memiliki RAM 2 GB sekali lagi sesuaikan dengan kebutuhan. RAM 2 GB juga dapat digunakan untuk belajar, baik untuk sekolah, tugas kuliah atau hanya untuk mengetik.

Baca Juga: Pengertian RAM dan cara kerja pada RAM


4. Keyboard






Setiap laptop memiliki dasain keyboard masing-masing, jika Anda hendak menggunakan laptop dengan waktu yang lama, pastikan keyboard yang Anda pilih nyaman digunakan dan enak dalam hal mengetik, kenyamanan hanya ada pada keyakinan Anda jadi silakan coba dulu sebelum memilih laptop, pastikan semua tombol berfungsi dengan baik.

 

5. Ukuran dan Media Penyimpanan









Penyimpanan ini sangat penting untuk menyimpan semua data kamu, HDD (Harddisk) adalah jenis yang banyak digunakan, alasannya yaitu, Harddisk memiliki ukuran yang besar dan harga yang terjangkau. 

SSD meski kapasitas tidak terlalu besar ssd ini banyak dipilih karena kecepatanya, untuk ssd rata-rata biasanya memiliki kapasitas 128GB - 256GB, jangan dilihat kapasitasnya, lihatlah kecepatanya jika Hardisk memiliki kecepatan rata-rata adalah 40-60 MB/s berbeda dengan SSD kecepatannya sekitar rata-rata adalah 550MB/s. jadi sesuaikan dengan kebutuhan Anda saja.


6. Fitur yang dimiliki laptop









Jika Anda ingin membeli laptop pastikan periksa dahulu apakah laptop yang Anda pilih memiliki Bluetoot, Wifi, Kamera, DVD, Dll. jangan malu bertanya, jika kamu tidak ingin bertanya Anda juga bisa lihat dikemasan laptopnya spesifikasi lengkap ada disana. 

Itulah 6 Tips yang perlu Anda ketahui dalam memilih laptop, semuanya tergantung dari yang Anda butuhkan, semakin bagus maka semakin mahal juga harganya..Jadi silakan dipertimbangan sebelum memilih laptop idaman Anda.

Baca Juga: Pengertian komputer dan jenis-jenis komputer

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال