Mediawana.com - Apa yg dimaksud dgn deklinasi? Deklinasi adalah istilah dari astronomi yang ada kaitannya dengan sistem koordinat ekuator. Ekuator sendiri merupakan pengertian dari garis khayal yang merupakan lingkaran terbesar mengelilingi bumi.
{getToc} $title={Daftar isi}
Pengertian Deklinasi
Deklinasi merupakan salah satu dari dua koordinat bola langit pada sistem koordinat ekuator. Koordinat lainnya adalah Asensio rekta.
Deklinasi sendiri bisa dibandingkan dengan garis lintang, yang diprojeksikan ke bola langit, dan diukur dalam derajat ke arah utara dari ekuator langit. Maka karena itu, titik di utara ekuator memiliki deklinasi positif, dan titik di selatan mempunyai deklinasi yang negatif.
Contoh :
- Suatu objek pada ekuator langit mempunyai deklinasi 0°.
- Suatu objek tepat di atas kutub utara mempunyai deklinasi +90°.
- Suatu objek tepat di atas kutub selatan mempunyai deklinasi −90°.
membahas tentang magnet bumi, kalian tahu tidak, ternyata teori ini pertama kali dicetuskan oleh William Gilbert. Pada teorinya itu dijelaskan bahwa bumi itu bersifat magnet karena inti bumi dipenuhi dengan loadstone atau batuan yang mengandung magnetik.
Sudut deklinasi juga merupakan sudut yang dibentuk oleh kutub utara jarum kompas dengan arah utara magnet atau arah selatan geografis. Sudut deklinasi akan bernilai positif kalau kutub utara pada kompasnya menyimpang ke timur dan bernilai negatif kalau kutub utara pada kompasnya menyimpang ke arah barat.
Misalnya, suatu objek yang berada di atas kutub utara memiliki sudut deklinasi +90°, sedangkan jika objek berada di atas kutub selatan maka sudut deklinasinya -90°.
Baca Juga : Pengertian Kondensasi
Pada dasarnya Kompas adalah alat yang digunakan sebagai penunjuk arah mata angin.
Kompas biasanya terbuat dari logam magnetik yang diletakkan sedemikian rupa sehingga dengan mudah dapat bebas bergerak ke semua arah. Namun hanya saja, ada yang perlu diperhatikan bahwa penunjukan jarum kompas tidaklah selalu mengarah ke titik utara sejati (true north) pada suatu tempat. Hal ini dikarenakan, berdasarkan teori dan praktek, Mengapa? bahwa kutub-kutub magnet bumi tidak berimpit atau berada pada kutub-kutub bumi.
Kamu tau tidak? Selain deklinasi magnetik, kompas juga memiliki masalah lain loh, seperti mudahnya terpengaruh oleh benda-benda yang bermuatan logam sehingga
kerapkali terjadi kesalahan dalam pembacaan jarum kompas akibat pengaruh
benda-benda tersebut di sekitarnya yang disebut sebagai deviasi magnetik.
Hal seperti ini sangat tidak dianjurkan menggunakan kompas magnetik masuk ke dalam bangunan yang mengandung banyak besi dan beton karena jarum kompas sangat mudah bergeser jika di sekelilingnya terdapat medan magnet seperti; besi, handphone, dan lain sebagainya.
Pengertian Inklinasi
Selain itu kamu juga harus tau mengenai Sudut Inklinasi, Apakah sudut inklinasi itu? sudut inklinasi merupakan sudut kemiringan antara jarum kompas dengan bidang horizontal.
Semakin dekat dengan kutub sebenarnya, maka semakin besar juga sudut (hampir 900) sedangkan di ekuator 00. Intensitas horizontal (H) menunjukkan nilai medan magnet total pada arah horizontal.
Baca Juga : Mengenal Istilah Migrasi