Cara Install Xampp Di Komputer Lengkap Dengan Gambar

 Cara Install Xampp

Mediawana.com - XAMPP adalah perangkat lunak atau Software bebas untuk digunakan, XAMPP mendukung banyak sistem operasi, merupakan kompilasi dari beberapa program. Fungsi utamanya yaitu sebagai server yang berdiri sendiri, yang terdiri atas program Apache HTTP Server, MySQL database, serta penerjemah bahasa yang ditulis dengan bahasa pemrograman PHP dan Perl.

XAMPP adalah aplikasi yang mana dapat Anda gunakan untuk menjalankan web server dan database di localhost komputer.
Artinya adalah jika Anda sudah punya website atau Anda sedang membuat website, XAMPP dapat membantu Anda membuat versi offline dari website.

Untuk Anda yang ingin membuat website namun belum memiliki domain dan hostingnya, Anda bisa memanfaatkan aplikasi xampp dengan cara memasangnya terlebih dahulu di komputer Anda.

Fitur dan keunggulan apa saja yang Anda dapatkan jika menggunakan xampp ?.

Isi aplikasinya juga sudah sangat lengkap loh, diantaranya adalah.

  • Apache
  • MySQL
  • PHP
  • phpMyAdmin
  • FileZilla FTP Server
  • Tomcat
  • Xampp Control Panel


Cara Install Xampp Di Komputer atau Laptop

1. Download Aplikasi XAMPP

Yang pertama silakan Anda mengunjungi halaman resmi xampp (Download Xampp). Jika Anda sudah ada dihalaman XAMPP, maka akan tampil seperti tampilan dibawah ini.

cara-install-xampp-di-komputer

Silakan download xampp dan tunggu hingga proses download selesai.

Catatan : Silakan pilih versi xampp yang terbaru atau 1 level dibawahnya. untuk xampp terbaru adalah 8.0.10

2. Instalasi Xampp

Langkah kedua adalah instalasi aplikasi xampp yang sudah didownload sebelumnya. Silakan klik dua kali atau double click pada file xampp yang sudah didownload.

Instalasi Xampp

Terkadang terdapat pesan error, namun tenang saja, silakan klik YES lalu setelah itu klik OK, ikuti langkahnya seperti pada gambar diatas.

Jika sudah maka akan tampil seperti gambar dibawah ini.

Cara Install Xampp

Silakan klik Next dan berikutnya akan ada tampilan seperti gambar dibawah ini.

cara memasang aplikasi xampp

Jika tampilan seperti pada gambar diatas Pada tahapan ini, Anda akan diminta untuk memilih aplikasi yang mau diinstal. Biarkan saja tidak perlu diubah dan klik tombol Next.

Setelah itu akan ada langkah berikutnya, seperti pada gambar dibawah ini.

xampp

Kemudian klik Next lagi dan Anda diminta untuk memilih bahasa yang ingin Anda gunakan. 

Software Xampp

Lalu berikutnya klik Next. Setelah itu akan ada tampilan seperti gambar dibawah ini.

xampp localhost

Lalu berikutnya klik Next. dan tunggu xampp selesai dipasang dikomputer Anda.

memasang xampp

Pada saat pemasangan xampp memang membutuhkan waktu yang cukup lama, jadi Anda dapat menunggu instalasi xampp sambil minum air, kopi atau teh.

xampp adalah


Jika sudah muncul jendela seperti gambar diatasi, klik tombol Finish untuk menyelesaikannya.

Setelah itu, akan muncul opsi apakah Anda mau langsung menjalankan aplikasi XAMPP atau tidak. Jika ya, maka centang opsi tersebut.

Cara Menjalankan Aplikasi XAMPP

Langkah berikutnya adalah membuka aplikasi Xampp, caranya mudah saja, silakan buka Start Menu atau icon pada Desktop Anda, dan klik icon Xampp.

Setelah Anda membukanya, maka akan tampil seperti pada gambar dibawah ini.

panel xampp
 

Setelah terbuka, silakan klik tombol start pada kolom Action sehingga tombol tersebut  berubah menjadi stop, yang artinya adalah fitur telah diaktifkan.

Biasanya para pemula bahkan para pengembang menggunakan XAMPP, yang di start hanyalah aplikasi Apache dan MySQL, seperti pada contoh berikut.

action panel xampp

Jika tampilan seperti diatas, maka cobalah buka web browser untuk tes.

Bukalah web browser seperti Google Chrome atau Firefox, Jika sudah silakan ketik localhost. Jika sukses akan tampil seperti contoh dibawah ini.

localhost

Selamat, sampai disini Anda sudah berhasil memasang aplikasi XAMPP. Sekarang komputer Anda dapat berfungsi seperti server dan bisa menjalankan aplikasi-aplikasi berbasis web.

Jika Anda memiliki masalah dengan atau kendala pada Xampp Anda dapat melihat paduan cara mengatasi error pada xampp.

 

 

 

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال